Masuk Final, Tangisan Pecah di GOR Basket Mimika


BERITASATU, Timika: Tangisan tumpah di skuad tim basket putri Bali terlihat di GOR Basket Mimika Sport Complex, Kamis (7/10/2021). Tangisan haru terlihat di mata Ni Putu Eka Liana dan kawan-kawan usai menaklukkan Sulawesi Selatan pada babak semifinal di Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XX/Papua. 

Sumbangan 14 angka Liana membawa timnya kalahkan Sulsel dengan skor 52 -41. Meski sempat tertinggal dua kuarter, namun Bali mampu come back di kuarter ketiga dan keempat. Kuarter kedua sempat tertinggal 21 -26, Liana dkk bangkit di kuarter ketiga.

Sumbangan enam poin dari Mita membawa Bali menutup kuarter ketiga dengan keunggulan 37-33. Hingga kuarter keempat menutup laga dengan kemenangan 52 – 41.

Usai pluit panjang, suka cita terlihat di tim Bali. Air mata Liana pun tak terbendung. Kepada RRI, Liana mengaku ia dan rekannya sempat down di kuarter awal.

Namun dengan semangat ingin menang, akhirnya mereka bangkit dan lolos ke final. Tangisan air matanya menandakan bahwa Bali tidak bisa dipandang sebelah mata.

“Eka nangis karena ingin masuk final. Ingin buktiin ke semua orang yang ngeremehin kami, bahwa kami bisa,” ucap Liana sambil matanya berkaca – kaca. 

Menghadapi Jatim di final, Liana tentu ingin juara. Kekalahan di penyisihan lalu, baginya menjadi pelajaran penting. 

“Kita inginnya menang dan menang bawa Bali juara,” pintanya. 

Sementara pelatih Bali, Muftih Farhan mengatakan sejak kuarter pertama memang lamban panas. “Bali basket ball Bali gak nampak ya. Makanya tadi coba kita perbaiki defense dan anak – anak tampil enjoy,” ucapnya. 

Dengan hasil ini maka Bali akan menghadapi Jawa Timur di partai final, sedangkan Sulsel berhadapan dengan DKI Jakarta untuk perebutan medali perunggu pada Sabtu (9/10/2021). 



source https://beritasatu.my.id/2021/10/07/masuk-final-tangisan-pecah-di-gor-basket-mimika/
Article "Masuk Final, Tangisan Pecah di GOR Basket Mimika" protected
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama